PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PENGARSIPAN PERATURAN DI PERGURUAN TINGGI SWASTA
Sari
Latar belakang penelitian ini adalah proses pengarsipan peraturan pada salah satu perguruan tinggi swasta di Bandung, yang masih menggunakan cara konvensional dengan menyimpan arsip pada lemari arsip, pencatatan unit yang membuat arsip di sekretariat rektor, dan pengiriman arsip menggunakan kurir serta pencatatan laporan hasil pengiriman oleh kurir ditulis pada lembar catatan. Hal tersebut tentunya dapat menimbulkan berbagai masalah yang dapat menghambat proses pengambilan keputusan dan proses penyampaian informasi. Metode yang digunakan dalam perancangan sistem informasi pengarsipan peraturan yaitu Unfied Modeling Language (UML) dengan berorientasi pada arsip. Alat perancangan sistem yaitu Use-Case Diagram, Data Flow Diagram (DFD), dan Entitiy Relationship Diagram (ERD). Alat pembangunan sistem yaitu XAMPP , web server Apache, database MySQL, dan text editor Sublime Text. Untuk membangun interface aplikasi menggunakan bahasa pemograman HTML dan PHP. Didapatkan hasil perancangan sistem informasi pengarsipan peraturan menggunakan teknologi informasi yang meningkatkan aspek-aspek dalam kerangka kerja PIECES yaitu dalam aspek performansi menghasilkan waktu pengiriman arsip pada tembusan surat lebih cepat. Pada aspek informasi menghasilkan data yang akan tersimpan dengan aman karena terdapat database dan akses informasi tidak dapat diakses oleh pihak tidak berkepentingan. Pada aspek ekonomi menghasilkan biaya untuk mencetak kertas serta biaya pengiriman arsip yang sebelumnya memakai kurir berkurang. Pada aspek control menghasilkan sistem keamanan dengan password serta kendali arsip oleh ketiga entitas sehingga akses sesuai kebutuhan user. Pada aspek efisiensi menghasilkan proses pencarian arsip lebih mudah, dan aspek service menghasilkan arsip dapat diakses dimana saja dan kapan saja dengan koneksi internet.
Kata kunci: Sistem Informasi, Pengarsipan, PIECES, Unified Modeling Language
Teks Lengkap:
PDFReferensi
Barthos. (2003). Manajemen Kearsipan untuk Lembaga Negara, Swasta, dan Perguruan Tinggi.
Bentley, L. D., & Whitten, J. L. (2007). Systems Analysis and Design for the global enterprise (7th ed.). McGraw-Hill/Irwin.
Dharwiyanti, S., & Wahono, R. S. (2003). Pengantar Unified Modeling Language (UML). Kuliah Umum IlmuKomputer.Com. http://rosnigj.staff.gunadarma.ac.id/Downloads/ files/14321/10 .+Unified+Modeling+Language.pdf
Farell, G., Saputra, H. K., & Novid, I. (2018). Rancang Bangung Sistem Informasi Pengarsipan Surat Menyurat (Studi Kasus Fakultas Teknik UNP). Jurnal Teknologi Informasi Dan Pendidikan, 11(2), 55–62. https://doi.org/10.24036/tip.v11i2.142
Fathansyah. (2012). Basis Data. Informatika.
Gani, A. G., Efendi, M, R., (2022) Perancangan Sistem Informasi Asen Siswa Pada SMA Iislamic School Berbasis Web. Jurnal Sistem Informasi unsurya. 9(2), 49-60. https://doi.org/10.35968/jsi.v9i2.920
Gani, A. G., Hanifah, Q., (2023). Rancang Bangun Sistem Informasi Persetujuan Dokumen Menggunakan Openssl Dan Digital Signature Berbasis Web. Jurnal Sistem Informasi Unsurya, 10(1), 27-46. https://doi.org/10.35968/jsi.v10i1.985
Gold-Bernstein, B., & Ruh, W. (2004). Enterprise Integration: The Essential Guide to Integration Solutions. Addison-Wesley Professional .
Hakim, H. A. B. (2016). OMEKA Aplikasi Pengelola Arsip Digital dalam Berbagai Format. Khazanah: Jurnal Pengembangan Kearsipan, 9(1), 23–35. https://doi.org/10.22146/khazanah.22945
Jogiyanto, H. (2010). Analisis dan Desain Sistem Informasi. Andi.
Junidar. (2012). Perancangan Sistem Informasi Arsip Surat Menyurat di Universitas U’Budiyah Indonesia Menggunakan PHP dan MySQL [Skripsi]. STMIK U’Budiyah Indonesia.
Kantor Arsip UI. (2021). Kebijakan Arsip Universitas. https://arsip.ui.ac.id/kebijakan-arsip-universitas
Kristanto, A. (2018). Perancangan sistem informasi dan aplikasinya. Gava Media.
Lovelock, C., Wiritz, J., & Mussry, J. (2011). Pemasaran Jasa Manusia, Teknologi, Strategi: Perspektif Indonesia. Erlangga.
Awaludin, M., & Mantik, H. (2023). PENERAPAN METODE SERVQUAL PADA SKALA LIKERT UNTUK MENDAPATKAN KUALITAS PELAYANAN KEPUASAN PELANGGAN Muryan Awaludin 1 , Hari Mantik 2 , Fadli Fadillah 3 1. Jurnal Sistem Informasi Univesitas Suryadarma, 10(1).
Awaludin, M., & Yasin, V. (2020). APPLICATION OF ORIENTED FAST AND ROTATED BRIEF ( ORB ) AND BRUTEFORCE HAMMING IN LIBRARY OPENCV FOR CLASSIFICATION OF e-ISSN : 2598-8719 ( Online ). Journal of Information System, Applied, Managemgent, Accounting, and Reserarch, 4(3), 51–59.
Satzinger, J. W., Jackson, R. B., & Burd, S. D. (2012). SYSTEMS ANALYSIS AND DESIGN IN A CHANGING WORLD (six). www.cengage.com/highered
Syafii, M. (2006). Membangun aplikasi berbasis PHP dan MySQL. Andi Offset.
Unisba. (2014). Tatakelola Universitas Islam Bandung. Universitas Islam Bandung
DOI: https://doi.org/10.35968/jsi.v10i2.1075
Refbacks
- Saat ini tidak ada refbacks.
Indexed by: