ALAT PENDETEKSI ORIGINALITAS BATERAI TIPE 18650 BERBASIS ARDUINO NANO

Rafiki Saputra, Bekti Yulianti

Sari


Baterai merupakan sebuah alat yang dapat merubah energi kimia menjadi energi listrik dan digunakan pada suatu perangkat elektronik. Hampir semua perangkat elektronik yang portabel seperti handphone, laptop, senter, dan remote control menggunakan baterai sebagai sumber listriknya. Berdasarkan survei lapangan ternyata banyak baterai palsu ( cloning ) yang beredar dimasyarakat khususnya baterai tipe 18650. Penggunaan baterai cloning dapat merusak peralatan elektronik. Perbedaan antara baterai otane (original ) dan cloning ( palsu) adalah nilai daya (mAh) dan tegangan (volt) tidak sesuai dengan yang tertera pada baterai dan perbedaan tersebut tidak dapat terlihat secara kasat mata. Perancangan alat portable pendeteksi originalitas baterai untu tipe 18650 menggunakan Arduino Nano dapat mengukur nilai daya dan tegangan pada baterai. Pengujian alat dengan mengukur tegangan awal dan akhir baterai selama pemakaian 20 menit. Hasil pengujian alat menunjukkan bahwa selama pemakaian, pada baterai cloning mengalami penurunan tegangan yang drastis sedangkan pada baterai original perlahan atau konstan. Dari data tersebut dapat disimpulkan bahwa baterai palsu hanya dapat digunakan ± 20 menit dengan rata-rata tegangan awal 4.2 v dan rata-rata tegangan akhir 1.9 v, sedangkan baterai original dapat digunakan ± 8 jam dengan ratarata tegangan awal 4.2 v dan rata-rata tegangan akhir 1.6 v.

Keyword : Baterai 18650, Baterai Cloning, Baterai Otane


Teks Lengkap:

PDF

Referensi


Daftar Pustaka

B. Wilkie, "Beware of Fake

Lithium Battery Capacities,"

https://lightsngear.com/fakelithium-battery-capacities/, 10 Juli

D. N. Bagenda and R. Hudaya,

"Pengaruh Struktur Pemrograman

Dan Compiler Pada Kecepatan

Operasi Menggunakan Arduino

Uno," in SNTEI - Seminar National

Teknik Elektro Dan Informatika

ISBN: 978-602-18168-0-6,

Makassar, 2016.

Efrianto, Ridwan, S.ST, Imam

Fahruzi, MT ( April 2016 ) Sistem

Pengaman Motor Menggunakan

Smartcard Politeknik Negri Batam (

Buzzer )

H. H. Tumbelaka and Johannes,

"Alat Uji Baterai 12V 60 AH Secara

Elektronis," Teknik Elektro, vol.1,

no. 2, pp. 9-13, September 2001.

Husnibes Muchtar, Asep Hidayat (

Januari 2017 ) Implementasi

Wavecom Dalam Monitoring Beban

LIstrik Mikrokontroler, Vol. 9

No. 1

Jimmy Linggarjati ( Agustus 2012 )

Optimasi Penentuan jenis Mosfet

Pada Pengendali Elektronik Motor

BLDC

Lukas B. Setyawan ( Oktober

) Prinsip Kerja Dan

Teknologi OLED

L. W. Traub, "Calculation of

Constant Power Lithium Battery

Discharge Curves," Batteries -

MDPI, vol. 17, no. 2, pp. 1-7, 11

June 2016.

R. Thorne, "What is the maximum

capacity of a 18650 battery ?,"

https://www.quora.com/What-is- themaximum-capacity-of-a-18650-

battery, Southern, CA., 24 May




DOI: https://doi.org/10.35968/jti.v10i1.776

DOI (PDF): https://doi.org/10.35968/jti.v10i1.776.g751

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


Indexed by: